Sy dapat dari teman: Tertipu oleh paket UNLIMITED TELKOMSEL
Akhir bulan APRIL ini saya menerima tagihan dari TELKOMSEL dengan pemakaian yang fantastis untuk ukuran saya. Untuk pemakaian 3G, HSDPA, GPRS, MMS, WiFi, Konten Premium saya dikenakan biaya yang lumayan besar.
Dengan sangat berat hati dan terpaksa saya akhirnya mendatangi GraPARI Gatot Soebroto. Paket unlimited tersebut sangat menjebak.
Untuk penggunaan penggunaan aplikasi third party (pihak ketiga) ternyata dikenakan biaya Rp. 5,-/kb. Adapun aplikasi third party yang dimaksud disini adalah segala aplikasi yang bukan dikeluarkan oleh vendor atau pihak RIM. Jadi aplikasi seperti 4shared, googlemaps, screen muncher dll dikenakan biaya, dimana paket unlimited oleh provider lain memang benar benar gratis adanya.
Bisa dibayangkan berapa banyak pelanggan telkomsel yang tidak mengetahui hal ini, dan berapa keuntungan dari telkomsel dari modus seperti ini. Lalu dimana letak arti UNLIMITED oleh telkomsel? dalam hal ini telkomsel telah melakukan "jebakan" terhadap nasabahnya sendiri. Dan untuk kedepannya, lebih baik telkomsel tidak menggunakan kata-kata UNLIMITED lagi.
Note: Bagi anda yang menggunakan TELKOMSEL dan merasa pulsa anda tersedot misterius, berikut TIPS dari saya.
Hendaknya apabila anda membuka link video, jangan langsung klik OPEN, tetapi lebih baik di SAVE terlebih dahulu. Karena dengan meng klik OPEN maka anda dikenakan biaya RP.5,-/kb
Tips berikutnya, coba anda buka di blackberry anda folder Setting, kemudian buka folder options, lalu buka applications. Nah, coba lihat disana apakah thirdparty anda ada? Kalau ya, berarti pulsa anda tersedot tanpa anda sadari.
Tips terakhir, lebih baik ganti kartu kita dengan provider yang benar benar UNLIMITED saja. Dalam hal ini, hanya TELKOMSEL yang tidak benar benar UNLIMITED.
MOHON DI SHARE AGAR TIDAK ADA TEMAN ATAU KELUARGA KITA YANG TERJEBAK LAGI…..
Indahnya berbagi :D
Sent from my AXIS Worry Free BlackBerry® smartphone
1 comment:
Salah satu korban juga. Thanks infonya.
Post a Comment
Monggo..
silahkan di isi komentarnya..
Siapapun boleh, en gak di gigit balik kok..